Jakarta – Perhelatan Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2024 telah dibuka sejak 12 Juni hingga 14 Juli mendatang. Selaku pameran multiproduk terbesar, terlengkap, dan terlama di kawasan Asia Tenggara, Jakarta Fair menyediakan tiket promo paket keluarga dengan harga terjangkau.
Jakarta Fair tahun ini menjadi yang ke-55 kalinya sejak diselenggarakan pertama kali pada tahun 1968 silam. Ajang ini secara khusus digelar dalam rangka memeriahkan HUT DKI Jakarta yang menginjak usia ke-497.
Selain menampilkan pameran, Jakarta Fair juga menyajikan ragam hiburan menarik lainnya. Mulai dari parade karnaval, wahana permainan anak, kontes Miss Jakarta Fair, dan tidak ketinggalan pesta kembang api spektakuler yang menjadi ciri khas penyelenggaraan JFK.
Di tahun ini, Jakarta Fair menghadirkan promo tiket ‘Paket Liburan Hemat dan Keluarga’. Tiket-tiket ini dijual mulai dari Rp42.000 untuk empat sampai lima orang.
Promo tiket tersebut jelas menjadi sebuah keuntungan bagi calon pengunjung yang hendak datang ke Jakarta Fair 2024. Kendati demikian, promo tiket ini dijual terbatas, sehingga promo tersebut bisa habis sewaktu-waktu. Adapun tiket JFK 2024 bisa dibeli secara online melalui laman website https://jakartafair.co.id/
Berikut adalah pilihan Tiket Promo Paket Keluarga Jakarta Fair 2024 :
- Paket Liburan Hemat ber 4 (Senin – Jumat) Rp45.000
- Mendapatkan 4 tiket masuk Pameran Jakarta Fair Kemayoran 2024
- Dapat memilih hari kedatangan selama Senin – Jumat
- Wajib digunakan bersamaan dan hanya berlaku untuk satu kali kedatangan
- Jam Operasional Event Senin – Jumat : 15.30 – 22.00 WIB
- Paket Liburan Hemat ber 5 (Senin – Jumat) Rp 42.000
- Mendapatkan 5 tiket masuk Pameran Jakarta Fair Kemayoran 2024
- Dapat memilih hari kedatangan selama Senin – Jumat
- Wajib digunakan bersamaan dan hanya berlaku untuk satu kali kedatangan
- Jam Operasional Event Senin – Jumat : 15.30 – 22.00 WIB
- Paket Liburan Keluarga ber 4 (Senin – Minggu) Rp 55.000
- Mendapatkan 4 tiket masuk Pameran Jakarta Fair Kemayoran 2024
- Dapat memilih hari kedatangan selama Senin – Minggu
- Wajib digunakan bersamaan dan hanya berlaku untuk satu kali kedatangan
- Jam Operasional Event Senin – Jumat : 15.30 – 22.00 WIB
- Jam Operasional Event Sabtu – Minggu : 10.00 – 22.00 WIB
- Paket Liburan Keluarga ber 5 (Senin-Minggu) Rp50.000
- Mendapatkan 5 tiket masuk Pameran Jakarta Fair Kemayoran 2024
- Dapat memilih hari kedatangan selama Senin – Minggu
- Wajib digunakan bersamaan dan hanya berlaku untuk satu kali kedatangan
- Jam Operasional Event Senin – Jumat : 15.30 – 22.00 WIB
- Jam Operasional Event Sabtu – Minggu : 10.00 – 22.00 WIB